Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Berita Duka, Sutradara Kim Ki-duk Meninggal Dunia

Sabtu, 12 Desember 2020 – 22:44 WIB
Berita Duka, Sutradara Kim Ki-duk Meninggal Dunia - JPNN.COM
Sutradara Kim Ki-duk di Venice Film Festival, Italia (1/9/2016). Foto: Antara/ Raeuters/Alessandro Bianchi/aa.

jpnn.com, JAKARTA - Sutradara Korea Selatan Kim Ki-duk meninggal dunia akibat komplikasi virus corona.

Dia mengembuskan napas terakhir di rumah sakit Riga, Lativia, Jumat (11/12).

Dikutip dari Reuters, pemenang penghargaan di festival film Berlin, Cannes dan Vvenesia ini telah menetap di Riga, ibu kota Latvia.

"Dia menetap di sana untuk urusan pribadi setelah melancong ke Estonia untuk urusan pekerjaan," kata direktur Pusat Film Nasional negara bagian Latvia Dita Rietuma.

Sutradara 59 tahun itu mendapatkan pujian global sebagai sutradara yang sering ikut dalam festival internasional.

Tetapi di sisi lain, dia juga mendapatkan kritik terutama atas penggambarannya mengenai perempuan, termasuk dalam film "Pieta" yang memenangi penghargaan Golden Lion di Festival Film Venesia 2012.

Reputasinya juga tercoreng gara-gara beberapa tuduhan perkosaan dan pelecehan seksual oleh sejumlah aktris di tengah gerakan global #MeToo.

Kim tidak pernah secara langsung merespons tuduhan itu, tetapi dia mengajukan banding pada November setelah kalah dalam gugatan yang diajukannya terhadap salah satu aktris dan jaringan TV lokal yang menyiarkan tuduhannya. (antara/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Sutradara Korea Selatan Kim Ki-duk meninggal dunia akibat komplikasi virus corona.

Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News