Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bermasalah, FIA Tetap Kontrak Riedel

Jumat, 26 April 2013 – 11:51 WIB
Bermasalah, FIA Tetap Kontrak Riedel - JPNN.COM
ilustrasi. FOTO: Getty Images
BAHRAIN - Para pembalap yang berjibaku di Formula 1 musim ini sempat dibikin geregetan dengan lampu alarm kokpit yang bermasalah. Gara-garanya, pihak supplier Riedel belum juga bisa memenuhi kewajibannya tersebut. Hal itu membuat para pembalap harus bertanding tanpa lampu tersebut di empat seri pembuka Formula 1 musim ini.

jpnn.com - Meski begitu, FIA selaku penyelenggara Formula 1 tak mau tahu dengan hal tersebut. FIA tetap memakai jasa Riedel untuk menyediakan peralatan itu.

“FIA sudah mengambil keputusan untuk tetap memberikan kesempatan pada Riedel untuk menyelesaikan masalah tersebut,” demikian tulis FIA dalam situs resminya seperti dilansir Autosport.

Nah, keputusan FIA untuk tetap mempercayai Riedel menuai banyak protes. Beberapa pihak menyatakan bahwa hal itu bisa menimbulkan sesuatu yang lebih besar di sisa seri. Terutama di dua seri Eropa di Sirkuit Catalunya dan Montecarlo. Kepercayaan yang diberikan FIA kepada Riedel dianggap bisa meningkatkan permasalahan yang sebenarnya sudah besar itu.

Namun, sebagian pihak berpendapat, mengganti supplier bukanlah sebuah keputusan bijak. Sebab, supplier baru tersebut tentu membutuhkan waktu untuk menginstal sistemnya. Hal itu bisa menimbulkan masalah pada semua mobil karena penggunaan teknologi yang berbeda. Formula 1 masih dikuasai pembalap Red Bull Sebastian Vettel yang kini masih duduk di posisi pertama dari empat seri yang sudah dijalani. (jos/jpnn)

BAHRAIN - Para pembalap yang berjibaku di Formula 1 musim ini sempat dibikin geregetan dengan lampu alarm kokpit yang bermasalah. Gara-garanya, pihak

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close