Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Bhayangkara FC Menggila di Kandang Bali United

Jumat, 09 Juni 2017 – 23:17 WIB
Bhayangkara FC Menggila di Kandang Bali United - JPNN.COM
Ilustrasi sepak bola. Foto: AFP

jpnn.com, DENPASAR - Bhayangkara FC berhasil membuat kejutan sekaligus meneruskan tren positif mereka dalam lanjutan Go-jek Traveloka Liga 1 2017. Menantang tuan rumah Bali United di stadion Kapten Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (10/6) malam, skuat Bhayangkara unggul 3-1.

Tim milik korps kepolisian itu juga sempat unggul 3-0 terlebih dahulu melalui gol-gol yang dicetak oleh paulo Sergio pada menit ke-3 dan Thiago Furtuoso (71' dan 77'). Bali United baru bisa mencetak gol hiburan pada masa injury time babak kedua, via sundulan Comvalius.

Secara permainan, Bali United sejatinya sempat dominan, karena stategi yang diterapkan Bhayangkara adalah mengandalkan serangan balik. Tapi, dominasi tersebut dikejutkan dengan gol cepat Paulo Sergio yang mengandalkan serangan cepat setelah berhasil mencuri bola dari kaki pemain Bali United.

Gol cepat itu membuat mental tim tamu meningkat, dan bisa terus fokus bertahan sampai babak pertama usai. Pada babak kedua, permainan Bali United semakin agresif, tapi Bhayangkara FC tak bergeming dengan strategi bertahan mengandalkan serangan balik.

Benar saja, setelah terus menyerang. Bali United lengah dan akhirnya harus menerima kenyataan gawang Kadek Wardana dibobol oleh Thiago sampai dua kali. Upaya Bali United mencetak gol baru tercapai pada masa injury.

Kemenangan ini membuat Bhayangkara menyodok ke posisi tiga besar dengan torehan 18 poin dengan enam kali menang dan empat kali kalah. Kekalahan membuat Bali United tak beranjak dari posisi lima besar dengan 16 poin, hasil dari lima kali menang, sekali imbang dan empat kali kalah.(dkk/jpnn)

Bhayangkara FC berhasil membuat kejutan sekaligus meneruskan tren positif mereka dalam lanjutan Go-jek Traveloka Liga 1 2017. Menantang tuan rumah

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close