Bogor Diguyur Hujan Es
Minggu, 23 Januari 2011 – 18:44 WIB
"Awan Cb sifatnya lokal. Kalaupun membawa hujan es, ya di sekitar wilayah yang ada awan Cb saja," jelas Agus.
Agus mengingatkan, warga Bogor harus bersiap-siap menghadapi hujan yang berpotensi es disertai angin kencang pada Februari mendatang. Menurut dia, selama Januari ini, hujan di Jawa Barat tertahan anomali pendinginan suhu di sebelah selatan Kalimantan.
Pendinginan suhu mengakibatkan suplai uap air lokal menurun sehingga berdampak minimnya curah hujan. "Bendungan Saguling di Bandung sampai kritis air kan?" imbuhnya.