Bubur Madura untuk Suami
Selasa, 15 September 2009 – 09:20 WIB

Biar disayang suami, Cut Mini selalu menyiapkan bubur madura dalam menu buka puasanya. Apa hubungannya bubur madura dengan kasih sayang?
Wanita kelahiran 30 Desember 1973 ini mengungkapkan menjelang lebaran nanti ia akan kerepotan mengurus rumah dikarenakan pembantunya akan pulang kampung dalam waktu yang lama. Jadi ia punya profesi baru sebagai pembantu dirumahnya. Bukan hanya itu Cut Mini baru saja merampungkan film animasi terbaru Meraih Mimpi, di film tersebut ia berperan sebagai pengisi suara burung kakak tua.
“Aku baru aja menyelesaikan film animasi anak-anak terbaru, disitu aku jadi pengisi suara burung kakak tua. Karena menurutku belum ada film anak-anak menjelang lebaran,” imbuhnya.(IMO)