Cara Unik Tekan Lakalantas, Pak Polisi Pasang Papan Bunga Duka Cita
jpnn.com - PEKANBARU - Satlantas Polresta Pekanbaru punya cara unik mengkampanyekan keselamatan berlalu lintas. Cara ini dilakukan untuk menekan tingginya kasus kecelakaan akibat melanggar lampu merah di sejumlah persimpangan di Kota Pekanbaru.
Sebuah papan bunga dengan kata-kata,'turut berduka cita atas wafatnya korban kecelakaan lalu lintas akibat menerobos lampu merah'
sengaja dipasang di persimpangan jalan yang rawan terjadi kecelakaan lalu lintas. Misalnya di simpang tiga SM Amin dan simpang Tabek Gadang, Panam.
Seperti dikutip dari Pekanbaru Pos (Grup JPNN), papan bunga dengan ucapan duka cita tersebut terlihat di Simpang Jalan SM Amin dan Simpang Tabek Gadang. Pasalnya di dua lokasi ini pengguna jalan banyak yang menerobos lampu merah.
Tidak hanya di dua titik tersebut, papan nama juga terpampang di simpang Pasar Pagi Arengka.
"Mengapa dipasang di sana karena ketiga simpang itu kerap tak dipatuhi pengendara. Mayoritas pelakunya pengendara sepeda motor," kata Kasatlantas Pekanbaru, Kompol Zulanda SIK.
Ia berharap dengan cara seperti itu, bisa memberikan peringatan kepada pelaku penerobos lampu merah di dua titik tersebut dan juga di tempat lainnya.
Jika ada yang menjadi korban kecelakaan akibat terobos lampu merah, kata Kasat, Satlantas Polresta Pekanbaru sudah terdahulu memberikan ucapan turut berduka cita.
"Kami berharap hanya dengan kesadaran masyarakat terhadap peraturan lalu lintas lakalantas bisa ditekan. Apalagi main terobos saja, itu sangat fatal dan membahayakan diri sendiri dan orang lain," ungkap Zulanda.
Ia juga menyarankan agar pengendara yang melihat pengendara yang lain melanggar lampu merah, agar dapat memberi peringatan supaya tidak membahayakan nyawa orang lain.
"Kita selalu berupaya menyadarkan bagi pelaku yang melanggar itu, makanya kami melakukan berbagai cara supaya kondisi lalu lintas aman dan kondusif," pungkasnya.(don)