Catat Final Pertama di Istora, Akane Bergairah dengan Kemeriahan Blibli Indonesia Open 2019
jpnn.com, JAKARTA - Tunggal putri Jepang Akane Yamaguchi senang bisa lolos ke final Blibli Indonesia Open 2019 BWF World Tour Super 1000. Akane tembus partai puncak setelah mengalahkan peringkat satu dunia Tai Tzu Ying 21-9, 21-15 di Istora GBK Jakarta, Sabtu (20/7) sore.
“Saya senang sekali bisa lolos. Ini menjadi final pertama saya di Istora. Saya sangat bersemangat. Apalagi dengan kemeriahan dukungan yang ada di Indonesia Open ini. Saya harap bisa memenangi pertandingan besok,” kata Akane seperti dikutip dari Djarum Badminton.
Meski menang atas ranking satu dunia dan lolos ke final, Akane mengaku tidak cukup puas dengan pertandingan hari ini. Sebab, Akane belum mengeluarkan permainan terbaiknya, lantaran Tai Tzu Ying yang merupakan tunggal putri nomor satu dunia, tidak tampil baik seperti biasanya.
BACA JUGA: 32 Menit! Peringkat 1 Dunia Kalah Memalukan di Semifinal Blibli Indonesia Open 2019
“Saya tahu Tzu Ying sedang sakit hari ini. Dan dia juga banyak melakukan kesalahan di pertandingan tadi. Walaupun menang dan bisa lolos ke final, tapi saya merasa sedikit kurang puas dengan hasil ini, karena dia tidak dalam kondisi seratus persen,” bebernya.
Di final besok, Akane akan menghadapi tunggal putri India Pusarla V Sindhu. "Ini adalah final pertama saya tahun ini, jadi saya harap tidak melewatkan kesempatan untuk mendapatkan emas (juara)," tutur Sindhu seperti dikutip dari BWF. (bimo tegar/db/jpnn)