Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Cegah Percaloan, Polresta Sidoarjo Gunakan Pendeteksi Wajah Pemohon SIM

Rabu, 02 Februari 2022 – 22:44 WIB
Cegah Percaloan, Polresta Sidoarjo Gunakan Pendeteksi Wajah Pemohon SIM - JPNN.COM
Peresmian tempat uji SIM di Polresta Sidoarjo (Antara Jatim/HO Polresta Sidoarjo)

jpnn.com, SIDOARJO - Polresta Sidoarjo, Jawa Timur, mulai menerapkan teknologi pendeteksi wajah bagi pemohon surat izin mengemudi (SIM) guna percaloan.

Kapolresta Sidoarjo Kombes Kusumo Wahyu Bintoro menjelaskan teknologi face recognition atau pendeteksi wajah bagi setiap pemohon SIM diposisikan di loket pendaftaran.

"Dengan sistem Satpas Prototipe dapat mencegah adanya percaloan maupun orang yang tidak berkepentingan masuk," kata Kombes Kusumo Wahyu Bintoro saat peresmian tempat Uji SIM Satpas Satlantas Polresta Sidoarjo, Rabu (2/2).

Dia menerangkan semua layanan pengurusan SIM bagi masyarakat yang sebelumnya datang ke Satpas Satlantas Polresta Sidoarjo lama, kini resmi pindah ke Satpas Satlantas Polresta Sidoarjo Jalan Raya Cemengkalang Nomor 12, Sidoarjo.

Pelayanan penerbitan SIM baru, perpanjangan SIM, mengulang uji teori, dan praktik, kini dijadikan satu tempat di kantor baru itu.

Kombes Kusumo pun meninjau langsung penerapan protokol kesehatan ketat di Satpas, sekaligus penerapan sistem prototipe untuk melayani masyarakat pemohon SIM.

"Semoga dengan berpindahnya Gedung Satpas, Gedung Satlantas, dan Gedung Koperasi yang menjadi satu di Mako Polresta Sidoarjo mampu memberikan semangat baru bagi kami untuk terus meningkatkan pelayanan terbaik bagi masyarakat," katanya. (ant/fat/jpnn)

Polresta Sidoarjo mulai menerapkan teknologi face recognition atau pendeteksi wajah bagi pemohon SIM guna mencegah percaloan.

Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News