Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Congrats!! Wakil Indonesia Jadi Runner Up II Miss World

Minggu, 20 Desember 2015 – 19:46 WIB
Congrats!! Wakil Indonesia Jadi Runner Up II Miss World - JPNN.COM
Miss Indonesia 2015 Maria Harfanti (paling kanan) saat menyaksikan pemasangan mahkota untuk Miss World 2015 kepada Miss Spanyol, Mireia Lalaguna Royo di Sanya, Tiongkok, Sabtu (19/12). Foto : AFP

jpnn.com - Prestasi gemilang dicatatkan wakil Indonesia Maria Harfanti di ajang Miss World 2015. Perempuan kelahiran Jakarta itu dengan membanggakan mampu terpilih menjadi Runner Up II atau juara ketiga, di kontes yang diselenggarakan di Sanya, Tiongkok, Sabtu (19/12).

Selain merebut posisi ketiga, Miss Indonesia 2015 yang berulang tahun setiap 20 Januari itu juga meraih penghargaan di kategori Beauty with a Purpose. Dia berhasil memikat para juri dengan pernyataan, kecantikan tak akan berarti tanpa berguna bagi orang banyak.

”Saya ingin hadir di masyarakat dan berbagi segala hal yang kita punya kepada semua orang,” kata Maria seperti dikutip The Telegraph.

Dengan hasil itu, Maria mencatatkan sejarah sebagai wakil Indonesia yang mendapat posisi tertinggi di semua ajang kecantikan internasional yang pernah diikuti. Seperti diketahui, Indonesia memiliki dua ajang pemilihan perempuan tercantik, yang nantinya sang juara akan bertanding di level Internasional.

Pertama, juara Miss Indonesia akan berangkat menjadi kontestan Miss World. Sedangkan Puteri Indonesia akan mewakili negeri ini di helatan Miss Universe.

Prestasi luar biasa Maria tentu disambut gegap gempita di dalam negeri. Berbagai ucapan pun mengalir ke akun media sosial miliknya.

Sementara itu, gelar Miss World 2015 diraih Miss Spanyol, Mireia Lalaguna Royo. Dia berhasil mengalahkan 117 pesaing lainnya. (pda) 

Prestasi gemilang dicatatkan wakil Indonesia Maria Harfanti di ajang Miss World 2015. Perempuan kelahiran Jakarta itu dengan membanggakan mampu terpilih

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close