Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Curhatan Eks Timnas: Di TNI Ada Masa Depan, Sepak Bola Tak Tentu

Senin, 07 September 2015 – 20:54 WIB
Curhatan Eks Timnas: Di TNI Ada Masa Depan, Sepak Bola Tak Tentu - JPNN.COM
Ilustrasi.

jpnn.com - EKS pemain Timnas U-23, M Abduh Lestaluhu menjadi salah satu pemain yang lulus menjadi anggota TNI. Dia mengaku menjadi anggota TNI adalah cita-citanya sejak lama.

"Saya ingin masuk TNI itu dari tahun lalu. Tapi baru sekarang kesampaian," katanya saat dihubungi, Senin (7/9) malam.

Menurut eks pemain Persija Jakarta tersebut, dengan menjadi anggota TNI, ada kepastian masa depan yang bisa dicapai. Apalagi, Abduh melihat kondisi sepak bola nasional yang sedang tak menentu seperti saat ini.

"Saya sudah diskusi panjang. Pelatih saya di Persija (Rahmad Darmawan) juga dari TNI," ucapnya.

Dengan kondisi, tersebut, Abduh yakin keinginannya untuk menjadi anggota TNI, tapi tetap berkarir di sepak bola cukup terbuka. Namun, sebagai anggota baru yang lulus masuk menjadi anggota TNI, dia akan berfokus dahulu dengan pendidikannya.

"Kalau anggota TNI, kami ada jaminan masa depan," ucapnya. (dkk/jpnn)

EKS pemain Timnas U-23, M Abduh Lestaluhu menjadi salah satu pemain yang lulus menjadi anggota TNI. Dia mengaku menjadi anggota TNI adalah cita-citanya

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close