Dahlan Sudah Putuskan Solusi Persinggungan Pipa Pertamina-PGN
jpnn.com - JAKARTA - Solusi masalah persinggungan (cross section) pipa gas milik Pertamina dengan Perusahaan Gas Negara (PGN) telah diputuskan oleh Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan.
Hanya saja, mantan Dirut PLN ini belum mau membeberkannya pada awak media. "Sudah diputuskan pada saat rapim tadi, tapi saya masih belum mau ngomong," aku Dahlan usai menggelar Rapim di Kantor Berdikari, Jakarta, Kamis (2/1).
Menteri yang ogah pakai pengawalan ini mengaku bahwa solusi itu akan lebih dulu disampaikan kepada seluruh direksi terkait. Sebab sampai saat ini Dahlan belum berhasil mengumpulkan seluruh direksi Pertamina dan PGN.
"Karena harus bicara dulu sama mereka. Mereka sudah masuk atau belum hari ini? Pokoknya saya enggak mau ngomong dulu," pungkasnya.
Seperti diketahui terjadi persinggungan (cross section) antara jaringan pipa yang sedang dibangun oleh PGN dengan jalur pipa lama milik anak usaha Pertamina, yakni Pertagas.
Persinggungan ini terjadi pada 11 titik di area Jawa Barat dan Jawa Timur. Hal ini kemudian menghambat pengembangan jaringan pipa gas dan menimbulkan keberatan dari salah satu pihak. (chi/jpnn)