Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Daniel Timothy Wenas, Menu Wajib Ikan Cakalang

Kamis, 25 Desember 2014 – 16:07 WIB
Daniel Timothy Wenas, Menu Wajib Ikan Cakalang - JPNN.COM
Foto: Dok Pribadi

jpnn.com - NATAL memang menjadi momen yang tepat untuk berkumpul dan menghabiskan waktu dengan keluarga. Kesibukan di dunia kerja terkadang membuat suasana kebersamaan dengan orang yang tersayang menjadi momen yang spesial.

Itulah yang dialami Daniel Timothy Wenas, shooting guard, Garuda Kukar Bandung.

”Momen yang paling ditunggu tentu saja ngumpul sama keluarga. Saya aja ama kakak sendiri jarang ngumpul, sibuk-sibuk sendiri. Saya sering main di luar kota, sedangkan kakak karena pilot sibuk juga pergi terus. Jadi, pas Natal saja bisa kumpul,” ujar pria yang baru saja merebut medali emas basket ASEAN University Games 2014 itu.

Meski menghabiskan momen Natalbersama keluarga besarnya menjadi saat yang ditunggu-tunggu, satu hal yang juga tidak kalah dinanti adalah masakan spesial khas keluarga besarnya yang wajib tersaji di meja makan saat menyambut Natal.

”Karena keluarga besar dari Manado, jadi pasti yang ditunggu-tunggu adalah ikan cakalang dan ikan roa,” ujarnya, lantas tertawa.

Masakan itu seolah menjadi menu wajib yang harus tersaji di meja keluarganya. Meski bagi orang normal makanan tersebut terasa kurang Natal, bagi Wenas, justru itulah yang membuat momen berkumpul bersama keluarga semakin tak terlupakan.

”Justru itu uniknya. Pokoknya, makanan itu emang enak aja, sampai nambah-nambah,” ucapnya. (mid/c10/kim)

NATAL memang menjadi momen yang tepat untuk berkumpul dan menghabiskan waktu dengan keluarga. Kesibukan di dunia kerja terkadang membuat suasana

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News