Datang ke KPK, Saipul Jamil Cuma Senyum
jpnn.com - JAKARTA -- Pendangdut Saipul Jamil diboyong ke markas KPK, Senin (18/7). Tersangka pencabulan ini dibawa dengan mobil tahanan. Bersama tersangka lain, Saipul tiba di markas KPK sekitar pukul 11.15.
Namun, Saipul yang mengenakan baju koko warna hitam ini bungkam. Ia cuma melempar senyum dan tidak mau berkomentar ketika ditanya soal suap kepada Panitera Pengganti Pengadilan Negeri Jakarta Utara Rohadi.
Saat ditanya soal duit Rp 250 juta (sebelumnya tertulis Rp 400 juta), Bang Ipul tetap bungkam dan langsung bergegas masuk ke dalam gedung KPK.
Ini adalah pemeriksaan perdana terhadap Saipul jamil dalam kasus suap yang menjerat Rohadi, kakaknya Samsul Hidayatullah dan pengacaranya Bertha Natalia serta Kasman Sangaji. Kasus suap ini diduga untuk meringankan vonis Saipul yang menjadi terdakwa pencabulan pemuda di bawah umur.
"Penyidik ingin mengonfirmasi soal uang apakah SJ mengetahui asal dari uang yang diduga diberikan kepada tersangka R," kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha, Senin (18/7). (boy/jpnn)