Denny Sumargo: Gue Tim Luna Maya
jpnn.com, JAKARTA - Luna Maya mendapatkan banyak dukungan dari rekan seprofesinya pascaditinggal menikah oleh mantan kekasihnya Reino Barack.
Di mana Reino akhirnya menikah dengan Syahrini pada 27 Februari lalu setelah berpacaran lima tahun dengan Luna.
Dukungan itu terlihat dalam ajang Indonesian Movie Actors Awards 2019, Kamis (14/3) malam.
Salah satu dukungan datang dari Denny Sumargo usai membacakan kategori Pemeran Utama Wanita Terfavorit yang nominasinya dibacakan oleh Denny Sumargo.
BACA JUGA: Boy William: Tepuk Tangan Buat Luna Maya, Wanita Paling Hebat
"Buat perempuan di luar sana, jangan pernah takut jatuh, bangkit lagi," kata Luna sebelum menutup ucapan terima kasihnya saat mendapatkan penghargaan sebagai Pemeran Utama Wanita Terfavorit dalam film Suzanna: Bernapas Dalam Kubur.
Mendengar pernyataan Luna tersebut, Denny langsung menyatakan sikapnya yang berada di kubu barisan mantan kekasih Ariel Noah itu.
"Tim Luna, gue langsung tim Luna denger itu (Luna memberikan semangat bagi perempuan di luar sana-red)," saut Denny.(chi/jpnn)