Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Densus Bekuk Tokoh Sentral ISIS Indonesia Timur

Minggu, 26 April 2015 – 08:51 WIB
Densus Bekuk Tokoh Sentral ISIS Indonesia Timur - JPNN.COM

jpnn.com - MAKASSAR - Satu per satu pentolan kelompok teroris yang berbaiat kepada organisasi Negara Islam Iraq dan Syria (ISIS) ditangkap Detasemen Khusus (Densus) 88 Mabes Polri. Kemarin polisi menangkap seorang pria yang disebut-sebut sebagai amir atau pemimpin ISIS Sulawesi Selatan (Sulsel), yakni Moh. Basri. Pria 50 tahun tersebut ditangkap di Jalan Pajajang, Biringkanaya, Makassar.

Informasi yang dihimpun Jawa Pos menyebutkan bahwa pria yang beralamat di Jalan Mannuruki Raya, Makassar, itu ditangkap ketika baru saja dari pasar bersama anaknya. ''Kami mengincarnya sejak lama,'' ucap seorang petugas yang menangani kasus tersebut. 

Begitu buruannya terlihat, anggota densus langsung menghadang. Dengan sigap, salah seorang petugas densus langsung mengamankan anaknya yang berumur dua tahun berikut barang belanjaannya. Sementara itu, yang lain segera mengamankan pria yang juga koordinator Yayasan Al-Ridho, Makassar, tersebut. Anak dan barang belanjaannya kemudian diantarkan ke rumah. Sebaliknya, Basri langsung dibawa tim densus. 

''Saya melihat Ustad Basri berjalan naik, sebelum tiba-tiba ada mobil Avanza putih yang memepetnya. Prosesnya sangat cepat, tak lebih dari lima menit,'' ucap Rusli, salah seorang warga Perumahan Pesona Alam Mas, yang kebetulan melihat peristiwa penangkapan tersebut.

Sumber di internal Densus 88 menyebutkan, Basri merupakan salah seorang tokoh sentral di ISIS Makassar dan Indonesia Timur. (ano/sof)

 

MAKASSAR - Satu per satu pentolan kelompok teroris yang berbaiat kepada organisasi Negara Islam Iraq dan Syria (ISIS) ditangkap Detasemen Khusus

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News