Dewan Pengupahan Putuskan UMP DKI Rp2,21 Juta
Rabu, 14 November 2012 – 21:53 WIB
Namun, sayang keputusan UMP 2013 tidak disetujui oleh semua unsur Dewan Pengupahan. Para pengusaha yang diwakili oleh Asosiasi pengusaha Indonesia (Apindo) melakukan walk out usai putusan dibacakan. Mereka menilai angka itu memberatkan pengusaha.
Sementara itu Wakil Gubernur DKI Jakarta Basuki T Purnama menyambut baik putusan tersebut. Ia menilai angka tersebut dapat mensejahterakan kaum buruh.
"Itu sesuai dengan biaya hidup di Jakarta. Jika pengusaha tidak mampu dapat mengajukan surat keberatan kepada kami, kan itu diatur dalam UU," ucap Basuki.