Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dewi Perssik: Siapa Berani Memenjarakan Saya?

Kamis, 06 Februari 2014 – 08:15 WIB
Dewi Perssik: Siapa Berani Memenjarakan Saya? - JPNN.COM
Dewi Perssik saat manggung. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - DEWI Perssik menanggapi santai soal putusan MA terkait dengan kasusnya dengan Julia Perez dulu.

"Siapa yang berani memenjarakan saya. Kalau memang berani, silahkan," katanya ketika ditemui di Gedung Trans TV, kemarin (5/2).  
 
Pernyataan itu menanggapi putusan MA yang mengabulkan kasasi yang diajukan Jaksa Penuntut Umum dalam kasus penganiayaan yang dilakukan Depe terhadap Jupe, dengan nomor 758 K/PID/2013.

"Tadi jam 14.00, Dewi (Perssik) diputus pidana penjara selama tiga bulan dengan perintah ditahan," ujar sumber Jawa Pos di internal MA kemarin.
    
Ketika ditanya apakah sudah memeriksa atau mendapatkan pemberitahuan mengenai keputusan tersebut, Dewi Perssik menjawab tidak perlu.

"Nggak perlu. Wong yang ngomong anggotanya. Bukan Ketuanya, to. Saya kenalnya sama Ketuanya. Orang Madura, to," ucapnya ngawur.

Mungkin maksud Depe adalah mantan Ketua MK Mahfud MD yang asli Madura. Tapi, Ketua MA adalah Hatta Ali.

Dia bilang tidak takut diberitakan macam-macam. "Saya sudah sering. Ngurusin aku aja putusannya sampai 2 tahun. Nggak apa-apa. Kalau nggak gitu, Dewi Perssik nggak eksis dong," ucapnya.

Intinya, dia tidak takut dipenjara. "Saya nggak takut. Apalagi ini nggak ada kaitannya sama nyawa. Nggak perlu ditanggapi," sambungnya. (Jan)

DEWI Perssik menanggapi santai soal putusan MA terkait dengan kasusnya dengan Julia Perez dulu. "Siapa yang berani memenjarakan saya. Kalau

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close