Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Dialog dengan Buruh, Menko PMK Ingatkan Hak-Hak Pekerja Wanita

Rabu, 06 Mei 2015 – 18:04 WIB
Dialog dengan Buruh, Menko PMK Ingatkan Hak-Hak Pekerja Wanita - JPNN.COM
Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani muncul di tengah-tengah buruh di Kawasan Industri Jatake, Tangerang, Banten, Rabu (6/5). Kehadiran Puan dalam rangka bakti sosial peringatan Hari Kartini di PT Shyang Yao Fung itu dimanfaatkannya untuk berdialog dengan buruh.

Dalam kesempatan itu Puan berbicara tentang perlunya para buruh paham dengan hak-hak mereka. Salah satu yang ditekankan Puan adalah masalah kesehatan para buruh. “Perusahaan sebaiknya menjaga kesehatan buruh dengan baik,” ujarnya.

Di pabrik sepatu yang mayoritas pekerjanya wanita itu Puan mengatakan, para buruh juga berhak mendapat cuti hamil dan masa menyusui. Selain itu, Sudah semestinya perusahaan menyediakan susu bagi ibu hamil dan memberikan vitamin.

Dialog dengan Buruh, Menko PMK Ingatkan Hak-Hak Pekerja Wanita

"Apakah benar di sini diberi susu dan vitamin?" tanya Puan yang langsung dijawab dengan jawaban koor oleh para buruh. “Benar….”

Mantan ketua Fraksi PDIP DPR itu lantas berjanji akan segera meminta menteri kesehatan segera menyediakan pelayanan kesehatan bagi ibu-ibu pekerja. Misalnya, layanan pap smear. “Perusahaan diharapkan memberikan pelayanan gratis untuk tes pap smear," pintanya.

Namun demikian Puan juga mengingatkan pentingnya para buruh menjaga komunikasi dengan perusahaan dan pemerintah. ‎"Hubungan antara pemerintah, pengusaha dan buruh harus bersinergi dengan baik," katanya.(rmo/jpnn)

JAKARTA - Menteri Koordinator Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani muncul di tengah-tengah buruh di Kawasan Industri Jatake, Tangerang,

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News