Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Diduga Terkait ISIS, Tiga dari 12 WNI Masih Diperiksa

Senin, 22 Desember 2014 – 14:03 WIB
Diduga Terkait ISIS, Tiga dari 12 WNI Masih Diperiksa - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Mabes Polri kini masih fokus memeriksa tiga Warga Negara Indonesia yang digagalkan berangkat ke Suriah via Malaysia. Sedangkan sisanya atau sembilan orang sudah dipulangkan Mabes Polri. Para WNI ini digagalkan saat hendak berangkat ke Suriah, karena diduga terlibat dengan jaringan ISIS.

"Sisanya tiga orang masih kita kembangkan (pemeriksaan)," kata Kepala Bagian Penerangan Umum Mabes Polri Kombes Agus Rianto, Senin (22/12).

Hari ini merupakan waktu terakhir 7 x 24 jam yang dimiliki Polri untuk menentukan status ketiganya sejak diterima dari Polis Diraja Malaysia pekan lalu.

Sembilan orang sudah dipulangkan. Pada Jumat 19 Desember 2014,  tiga orang di antaranya dipulangkan ke Bekasi, Jawa Barat. "Ini dua wanita dan satu anak," kata Agus.

Kemudian, pada Sabtu 20 Desember 2014, enam orang dipulangkan ke Jawa Timur. Sedangkan tiga lainnya masih di dalami.

"Masih pendalaman. Kita tunggu apakah statusnya ditingkatkan atau tidak. Kita masih dalami, hari ini waktu terakhir," katanya. (boy/jpnn)

JAKARTA - Mabes Polri kini masih fokus memeriksa tiga Warga Negara Indonesia yang digagalkan berangkat ke Suriah via Malaysia. Sedangkan sisanya

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News