Dipimpin Wakapolri, HDCI Janji Tak Arogan di Jalan Raya
Minggu, 21 Agustus 2011 – 21:24 WIB
Tidak hanya itu, ada pula sumbangan dalam bentuk Dollar, yakni USD1.200 dan ada 200 Dollar Singapura. Semuanya langsung diserahkan kepada perwakilan Panti Asuhan Al Ikhlas di tempat pengukuhan. "Kegiatan sosial seperti ini akan kita budayakan di HDCI," jelas Rapsel.
Program lainnya seperti touring akan tetap jalan seperti selama ini. Kegiatan tersebut menjadi ajang silaturahmi komunitas HDCI. Maklum, mereka semua disibukkan dengan aktivitas masing-masing.
Selain itu, Nanan juga berjanji menertibkan kelengkapan administrasi Harley Davidson. Ke depan, katanya, tidak ada lagi surat-surat bodong dan motor Harley Davidson ilegal. (sap/awa/jpnn)