Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ditemukan Ular Bermata Tiga Di Darwin

Kamis, 02 Mei 2019 – 22:00 WIB
Ditemukan Ular Bermata Tiga Di Darwin - JPNN.COM

"Sangat kecil kemungkinannya bahwa ini dipicu oleh faktor lingkungan dan hampir pasti merupakan kejadian alami karena reptil yang lahir dalam kondisi cacat relatif umum."

Ditemukan Ular Bermata Tiga Di Darwin Photo: Polisi hutan menemukan ular bermata tiga ini di Jalan Tol Arnhem dekat kota Humpty Doo.
(Facebook: Taman dan Margasatwa NT)

Bayi ular itu diperkirakan berusia sekitar tiga bulan ketika ditemukan, penjaga melaporkan hal itu  kepada media NT News.

Staf Taman dan Margasatwa menamai reptil itu Monty Python, tetapi reptile itu mati tidak lama setelah ditemukan.

"Luar biasa sekali ular tersebut mampu bertahan begitu lama di alam liar dengan kelainan bentuknya, dan penjaga telah berusaha keras untuk memberi ular itu makan sebelum akhirnya satwa tersebut mati minggu lalu," kata polisi hutan, Ray Chatto kepada surat kabar itu.

'Lucky' kadal lidah biru berkepala dua

Ini bukan kasus pertama temuan reptil dengan kelainan bentuk di Australia yang terungkap sepanjang tahun ini.

Pada bulan Januari lalu, seorang anggota masyarakat menemukan kadal lidah biru yang sangat langka karena memiliki dua buah kepala dan memberikan hewan itu kepada staf di taman reptil di Central Coast, New South Wales.

Para pekerja di Australian Reptile Park menamai kadal itu 'Lucky' karena beberapa ahli margasatwa mengatakan harapan hidup hewan dengan kondisi seperti itu di alam liar tidak besar.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close