Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Djanur Akui Finishing Timnya Masih Belum Oke

Senin, 06 Februari 2017 – 22:12 WIB
Djanur Akui Finishing Timnya Masih Belum Oke - JPNN.COM
Djadjang Nurdjaman. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com - jpnn.com - Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman (Djanur) mensyukuri keberhasilan timnya memenangi laga perdana mereka di grup 3 Piala Presiden 2017.

Kemenangan 1-0 atas PSM Makassar di Stadion Jalak Harupat, Soreang, Senin (6/2) malam membuat target tepenuhi.

"Patut disyukuri. Selamat kepada pemain yang telah bekerja maksimal. Mereka bisa mengatasi tekanan karena biasa, pertandingan perdana pasti berat," katanya saat dihubungi usai laga.

Meski menang, ada satu hal yang masih dikeluhkan oleh Djadjang, yakni finishing. Padahal, secara permainan Hariono dkk sudah bisa membuat Djadjang tersenyum karena cukup kompak, koordinasi antar lini bagus, dan sinergitas pemain senior-junior cukup terlihat.

"Secara permainan puas, kendalanya mungkin finishing karena kami banyak ciptakan peluang, tapi hanya tercipta satu gol, dan juga dari set piece," ungkapnya.

Meski demikian, Djadjang tetap memberikan apresiasi dan acungan jempol untuk seluruh penggawa Persib. Sebab, kemenangan dari kerja keras pemain memberikan awal yang bagus. (dkk/jpnn)

 

 Pelatih Persib Bandung Djadjang Nurdjaman (Djanur) mensyukuri keberhasilan timnya memenangi laga perdana mereka di grup 3 Piala Presiden 2017.

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News