Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

DPR Setujui Desain Surat Suara

Kamis, 09 Oktober 2008 – 18:07 WIB
DPR Setujui Desain Surat Suara - JPNN.COM
JAKARTA - Ketua Panitia Kerja (Panja) UU Pemilu Ferry Mursidan Baldan menyambut baik disain terakhir surat suara Pemilu yang telah memberi ruang lebih besar bagi nama calon anggota legislatif (caleg) peserta Pemilu.

"Disain itu sudah tepat dan akomodatif, karena pesan undang-undang adalah memprioritaskan kemudahan bagi pemilih dalam memberi tanda satu kali," ujarnya di DPR, Jakarta, Kamis (9/10). Disain tersebut, lanjutnya, sekaligus telah mengakomodasi pasal tentang Penentuan Calon Terpilih adalah Caleg yang harus mengantongi sekurang-kurangnya 30 persen suara.

"Jadi sudah tepat desain yang di siapkan KPU yang terakhir itu karena sudah mempertimbangkan aspek pemilih dan yang dipilih serta posisi partai politik," tegasnya. Sungguhpun demikian, lanjutnya, sebagai hasil kerja kolektif disain itu barangkali akan jauh lebih baik lagi jika dipertimbangkan peletakkan tanda gambar partai digeser sedikit ke kanan dan nomor partai bisa diletakkan disamping kiri gambar, sehingga nomor partai pun bisa seukuran dengan gambar partai.

Usul tersebut, akan membantu arah sistem Pemilu kita yang semakin terbuka, yakni pemilih mudah untuk menentukan pilihannya, dan Pemilih berhak untuk memilih calon atau figur secara langsung. "Tapi secara umum dari beberapa kali penyempurnaan disain surat suara, hasil yang terakhir ini sudah sesuai dengan amanah undang-undang," imbuhnya. (Fas)

JAKARTA - Ketua Panitia Kerja (Panja) UU Pemilu Ferry Mursidan Baldan menyambut baik disain terakhir surat suara Pemilu yang telah memberi ruang

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close