Eitss..Ahok Lagi Ngapain Tuh!
jpnn.com, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama menyempatkan diri mengecek kondisi kali, ketika blusukan di Gandaria Selatan, Jakarta Selatan, Rabu (5/4).
Untuk mengecek, pria yang karib disapa Ahok itu harus melewati sebuah lubang kecil di tembok.
Tidak hanya itu, Ahok mesti berjalan melewati tumpukan sampah untuk mencapai pinggiran kali. Menurut dia, daerah itu banjir karena ada aliran kali yang dibelokkan oleh pengembang.
Ahok mengaku, bakal mencoba membenahi daerah bantaran kali itu. Menurut dia, orang akan berebut untuk membeli tanah di sana, karena akan dibenahi dan dibuat jalan inspeksi.
"Ini dekat perumahan Pondok Indah, makanya semua orang incar di sini," ucap Ahok.
Suami Veronica Tan itu sempat menanyakan harga tanah di sana. "Di sini berapa satu meter, Pak?" tanya Ahok ke warga. "Terakhir saya cek Rp 3,5 juta. NJOP sekarang Rp 4,5 juta," jawab warga. (gil/jpnn)