Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Erick Thohir Punya Bekal Lengkap untuk Bertarung di 2024

Kamis, 28 Juli 2022 – 16:40 WIB
Erick Thohir Punya Bekal Lengkap untuk Bertarung di 2024 - JPNN.COM
Elektabilitas Erick Thohir melesat di Jawa Timur. Foto: Kenny Kurnia Putra/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Erick Thohir dinilai memiliki bekal yang komplit untuk menghadapi kontestasi Pilpres 2024. Menteri BUMN itu memiliki modal elektoral yang mampu bersaing di deretan teratas capres dan cawapres potensial.

Guru Besar Universitas Airlangga (Unair) Prof Hotman Siahaan mengakui elektabilitas Erick Thohir sebagai figur baru mampu menandingi tokoh-tokoh lama di perpolitikan Tanah Air. Hotman menilai hal tersebut merupakan prestasi yang sangat luar biasa.

Selain itu, Hotman mengatakan Erick Thohir juga memiliki modal finansial yang mumpuni. Modal tersebut, lanjut Hotman, sangat penting untuk bekal menghadapi riuhnya kontestasi pesta demokrasi lima tahunan sekali itu.

“Pak Erick Thohir termasuk tokoh yang namanya selalu berada di jajaran survei capres. Beliau juga memiliki modal financial yang besar, yang dibutuhkan untuk akomodasi kontestasi nanti. Saya kira, beliau sosok yang layak bertarung di Pilpres 2024 mendatang,” ujar Hotman.

Terakhir yang tak kalah pentingnya, Hotman menyebut track record Erick Thohir juga cukup cemerlang. Berbagai terobosan telah sukses dilakukan oleh Eks Presiden Inter Milan itu sehingga BUMN banyak memverikan kontribusi optimal untuk masyarakat.

Mulai dari upaya bersih-bersih perusahaan-perusahaan plat merah yang terus didorong Erick Thohir. Hingga, peningkatan laba BUMN yang melonjak di bawah kepemimpinan Erick Thohir.

“Tentu baik masyarakat maupun elite partai melihat bagaimana Pak Erick Thohir telah sukses memimpin BUMN. Track recordnya cukup cemerlang dan itu menjadi modal bagi beliau maju sebagai presiden,” pungkasnya. (dil/jpnn)

Erick Thohir dinilai memiliki bekal yang komplit untuk menghadapi kontestasi Pilpres 2024

Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close