Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Fuzhou China Open 2019: Jorji Capek Sendiri

Selasa, 05 November 2019 – 12:20 WIB
Fuzhou China Open 2019: Jorji Capek Sendiri - JPNN.COM
Gregoria Mariska Tunjung. Foto: Badminton Indonesia

jpnn.com, FUZHOU - Gregoria Mariska Tunjung melewati ujian pertama di nomor tunggal putri Fuzhou China Open 2019. Gadis berusia 20 tahun kelahiran Wonogiri itu lolos ke 16 Besar setelah menaklukkan Zhang Beiwen (Amerika Serikat) Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, Selasa (5/11) pagi WIB.

Jorji, panggilan Gregoria, menang 22-20, 19-21, 21-17. Meskipun berhasil menang atas Zhang, Jorji mengaku tak tampil di permainan terbaiknya.

Tunggal putri peringkat 27 dunia itu sering unggul dari Zhang, tetapi memang acap juga tersusul. Dari segi permainan, Jorji mengatakan bahwa masih banyak yang harus ia tingkatkan di laga selanjutnya.

“Waktu leading jauh dan terkejar lawan, itu karena variasi pukulan lawan saat itu lebih banyak. Sekarang dia banyak berani reli, bukan banyak menurunkan bola terus seperti biasanya. Sementara saya banyak buang kesempatan saat reli, banyak kesalahan sendiri,” kata Jorji seperti dikutip dari Badminton Indonesia.

“Hari ini cara main saya malah menyusahkan saya sendiri, polanya enggak dapat, footwork-nya enggak dapat. Mainnya jadi capek sendiri. Puji Tuhan bisa menang, tetapi saya masih belum puas dengan penampilan saya hari ini,” imbuhnya.

Pada babak kedua, Gregoria bakal meladeni ranking satu dunia Tai Tzu Ying (Taiwan), yang di babak pertama menyingkirkan Carolina Marin (Spanyol) 21-16, 13-1 retired. “Saya harus siap semuanya, harus siap capek, lebih tenang di lapangan dan bisa jaga fokus. Dari segi kecepatan juga harus konsisten sampai akhir game,” tutur Jorji.

Sementara itu tunggal putri Indonesia lainnya, Fitriani tak bisa mengikuti langkah Gregoria ke babak kedua. Ia harus mengakui keunggulan Nitchaon Jindapol (Thailand), dengan kekalahan straight game, 12-21, 11-21.

Fitriani kalah setelah melakoni pertandingan berdurasi 29 menit (stastik BWF). Hasil tersebut membuat rekor head to head Fitriani dengan Jindapol menjadi 1-1. (bi/jpnn)

Langkah Jorji ke 16 Besar Fuzhou China Open 2019 tak bisa diikuti Fitriani yang takluk dari cewek Thailand.

Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News