Gandeng PAN, Gerindra Usung Milton-Boyman di Pilgub Kalbar
Selain itu, Milton sudah berpengalaman karena menjadi bupati Sintang selama dua periode. Bahkan, kariernya di pemerintahan bermula dari kepala desa.
Menurut Arief, prestasi Milton ketika memimpin Sintang juga sangat bagus. "Kedua, Pak Milton itu ketua tim sukses Prabowo-Hatta saat Pilpres 2014," ujar Arief.
Lebih lanjut, Arief menegaskan, duet Milton-Boyman merepresentasikan pasangan nasionalis di Kalbar. Keduanya berasal dari dua etnis dan agama terbesar di Kalbar.
Milton beretnis Dayak dan beragama Kristen. Sedangkan Boyman dari etnis Melayu dan Islam.
Saat ditanya apakah surat keputusan penetapan pasangan ini sudah ditandatangani, Arief menjawab diplomatis. "Sudah terbit, tinggal diserahkan saja," tuntasnya.(boy/jpnn)