Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gara-Gara Penampakan Hiu, Pantai Bondi di Sydney Sempat Ditutup

Kamis, 13 Agustus 2015 – 16:53 WIB
Gara-Gara Penampakan Hiu, Pantai Bondi di Sydney Sempat Ditutup - JPNN.COM

Meski Dewan Kota Waverley di Sydney, New South Wales (NSW), mengatakan Pantai Bondi masih resmi ditutup setelah ada penampakan hiu, sejumlah pengunjung sudah tampak kembali berenang di sana.

Juru Bicara Dewan Kota tersebut mengatakan, Pantai ditutup sekitar pukul 3:30 sore (13/8) setelah seorang pengunjung memperingatkan penjaga pantai akan kehadiran hiu.

Penjaga pantai kemudian mencarinya di air dan mengkonfirmasi penampakan tersebut, membunyikan alarm dan meminta mereka yang masih berenang keluar dari air.

Gara-Gara Penampakan Hiu, Pantai Bondi di Sydney Sempat Ditutup
Penjaga pantai di Pantai Bondi, setelah ada penampakan hiu.

Pantai ditutup hingga pukul 5 sore, dan beberapa perenang telah kembali ke air, walau para penjaga pantai selesai bertugas.

Kejadian ini datang di saat Walikota di wilayah pantai utara NSW mengklaim kemenangan politik, menyusul serentetan serangan hiu yang terjadi baru-baru ini, di daerah tersebut.

Walikota Ballina, David Wright, mengatakan, setelah adanya tekanan yang intensif, Departemen Industri Primer dan Pemerintah Negara Bagian telah sepakat untuk mengalihkan perhatian mereka ke utara NSW dan serangan hiu yang menimpa wilayah itu.

Tapi Menteri Utama Mike Baird mengesampingkan dukungan itu, seraya menyebut ia tak bisa membayangkan situasi di mana ia mendukung gagasan itu.

Meski Dewan Kota Waverley di Sydney, New South Wales (NSW), mengatakan Pantai Bondi masih resmi ditutup setelah ada penampakan hiu, sejumlah pengunjung

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News