Gegara Demo, Awkarin 'Jatuh Cinta' Pada Presiden BEM UGM
jpnn.com, JAKARTA - Selebgram Awkarin mengaku jatuh cinta pada Presiden Mahasiswa BEM KM UGM 2019 M Atiatul Muqtadir. Ia jatuh cinta setelah mendengar pernyataan M Atiatul Muqtadir saat demo mahasiswa di depan gedung MPR/DPR, kemarin.
Awkarin pun sengaja mengunggah pernyataan M Atiatul Muqtadir meminta DPR untuk menunda pengesahan RUU yang dinilai banyak pasal kontroversial. Pernyataan Presiden BEM UGM itu berbunyi 'Tunda itu bahasa politis, yang ada itu tolak atau terima'.
"Jatuh cinta sama Mas Fathur," ungkap Awkarin lewat Instagram Story miliknya, Rabu (25/9).
Sejak kemarin, pelantun Bad itu memang memperlihatkan kepedulian kepada mahasiswa yang demonstrasi di Gedung DPR. Tidak hanya sekadar ikut hadir, dia juga memberikan bantuan makanan kepada peserta unjuk rasa.
Awkarin bersama tim logistik turun tangan membagikan 3.000 nasi kotak untuk mahasiswa peserta demonstrasi. Dalam video di Instagram miliknya, pemilik nama asli Karin Novilda itu memperlihatkan ribuan nasi kotak dibawa untuk peserta unjuk rasa.
Nasi kotak tersebut langsung dibagikan bersama anggota tim logistik dan mahasiswa. "Bersama tim logistik dari salah satu aktivis kenalan di Twitter," ujar Awkarin.
Diketahui, ribuan mahasiswa melakukan demonstrasi di depan Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta. Unjuk rasa mahasiswa juga terjadi di beberapa daerah lainnya. Tujuannya yakni menolak Rancangan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (RKUHP) dan revisi UU KPK. (mg3/jpnn)