Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gempa Osaka Ganggu Persiapan Jepang Ladeni Kolombia

Selasa, 19 Juni 2018 – 18:05 WIB
Gempa Osaka Ganggu Persiapan Jepang Ladeni Kolombia - JPNN.COM
Pelatih Jepang, Akira Nishino. Foto: AFP

jpnn.com, SARANSK - Arsitek Timnas Jepang, Akira Nishino mengakui skuatnya kaget mendengar gempa mengguncang Osaka, Senin (18/6) atau satu hari jelang Jepang meladeni Kolombia di matchday 1 Grup H Piala Dunia 2018.

Gempa berkekuatan 6,1 SR itu dilaporkan telah menewaskan dua orang dan melukai lebih dari 200 warga. "Ada pemain yang khawatir dengan kondisi kerabat dan anggota keluarga mereka di sana," kata Nishino, seperti dikutip dari BT Sport.

“Dampak psikologis gempa Osaka adalah sesuatu yang saya khawatirkan. Tapi kami, staf tim, berkonsultasi dengan mereka dan berharap mereka akan tenang," imbuh Nishino.

Sementara itu kapten Jepang, Makoto Hasebe mengungkap secara teknik, timnya siap. "Saya berharap kami akan datang sebagai satu kekuatan, menunjukkan kerja tim. Kami siap untuk Kolombia," tutur Hasebe. (adk/jpnn)

Timnas Jepang akan memulai kiprahnya di Piala Dunia 2018 dengan meladeni Kolombia.

Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close