Gerindra Isyaratkan Kalahkan Ahok
jpnn.com - JAKARTA – Wali Kota Bandung Ridwan Kamil menjadi salah satu nama bakal calon gubernur dari Gerindra. Meski demikian, pria yang karib disapa Kang Emil itu memutuskan tidak ikut serta dalam Pemilihan Kepala Daerah DKI 2017 karena ingin menyelesaikan tugasnya di Bandung.
Ketua DPD Gerindra DKI M. Taufik tidak mempermasalahkan keputusan Emil. “Gerindra enggak khawatir apa-apa. Kami yakin siapapun yang diusung Gerindra pasti menang,” kata Taufik saat dihubungi, Senin (29/2).
Taufik mengatakan Gerindra tidak khawatir karena mereka masih memiliki nama lain untuk dimajukan sebagai calon gubernur. “Kan masih ada yang lain,” ucapnya.
Peryataan Politikus Gerindra ini mengisyaratkan akan mengalahkan Gubernur DKI Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok.
Gerindra sudah menyiapkan delapan nama yang digadang-gadang dimajukan untuk Pilkada DKI 2017. Selain Emil, nama-nama lainnya adalah Sekjen Gerindra Ahmad Muzani, Ketua DPD Gerindra DKI M. Taufik, Wakil Ketua Dewan Pembina Gerindra Sandiaga Uno, anggota DPRD DKI M. Sanusi, anggota DPR Biem Benyamin, mantan Pangdam Jaya Sjafrie Sjamsoeddin, dan Sekda DKI Saefullah.
Dari jumlah itu, tiga nama dipastikan tidak akan ikut proses penjaringan yang dilakukan oleh Gerindra. Selain Emil, dua nama lainnya adalah Saefullah dan Sjafrie.(gil/jpnn)