Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Gerindra: Pernyataan Jokowi Menjadi Warning Keras

Selasa, 10 Desember 2019 – 14:34 WIB
Gerindra: Pernyataan Jokowi Menjadi Warning Keras - JPNN.COM
Wakil Ketua Umum Gerindra Sufmi Dasco Ahmad. Foto: JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menilai pernyataan Presiden Jokowi ihwal hukuman mati bisa diterapkan untuk koruptor kalau masyarakat berkehendak, merupakan sebuah peringatan keras.

"Apa yang disampaikan Pak Jokowi pada Hari Antikorupsi kemarin merupakan warning bagi kita semua bahwa kita ke depan, baik eksekutif maupun legislatif, untuk terus tata keuangannya tertib dan baik," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (10/12).

Menurut Dasco, warning keras itu merupakan suatu sinyal bahwa presiden tidak akan pandang bulu. Dia menyatakan bahwa hal itu juga merupakan sinyal presiden akan tegas memberantas korupsi.

"Itu kami apresiasi, walaupun mungkin untuk hukuman mati perlu kemudian ditimbang tingkat kesalahannya, seberapa berat yang dilakukan," kata Wakil Ketua DPR itu.

Sebelumnya, Presiden Jokowi saat menghadiri pentas drama "Prestasi Tanpa Korupsi" di SMK 57, Jakarta, Selasa (10/12), menyatakan hukuman mati bagi koruptor bisa diterapkan kalau masyarakat menginginkan.

Menurut Jokowi, aturan itu bisa saja dimasukkan dalam revisi Undang-undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. (boy/jpnn)

Sufmi Dasco Ahmad menilai pernyataan Presiden Jokowi ihwal hukuman mati bisa diterapkan untuk koruptor kalau masyarakat berkehendak, merupakan sebuah peringatan keras.

Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News