Gerindra Siap Lawan Petahana
jpnn.com - MAKASSAR – Pilkada Takalar, Sulsel, akan digelar 2017 mendatang. DPD Gerindra Sulsel menegaskan kesiapannya bila harus menghadapi petahana, Burhanuddin Baharuddin.
Selain mengandalkan mesin partai dan militansi kader, partai ini punya pengalaman menumbangkan dua petahana di Toraja Utara dan Luwu Utara, pada pilkada serentak 2015 lalu.
Meski begitu, Gerindra Sulsel juga membuka peluang mengusung incumbent Burhanuddin Baharuddin. Ketua DPD Gerindra Sulsel, La Tinro La Tunrung menjelaskan, pihaknya masih akan melakukan survei untuk mengukur popularitas sejumlah kandidat, termasuk Burhanuddin dan Syamsari Kitta.
"Kita berikan waktu dua bulan untuk bersosialisasi, sebelum Gerindra melakukan survei tahap kedua untuk memastikan arah dukungan partai," kata La Tinro, kemarin (9/7).
Mantan Bupati Enrekang dua periode ini kembali menegaskan, partainya juga siap jika pada akhirnya harus melawan petahana.
"Di manapun posisi Gerindra kita harus menang. Seperti di saat kita menghadapi incumbet Torut dan Lutra, dan hasilnya kita menang," kata La Tinro.
Sejauh ini, Burhanuddin hampir pasti mengantongi rekomendasi Partai Golkar, Hanura, dan PKPI. (bay/sam/jpnn)