Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Glenn Fredly Enggan Bahas Kehamilan Mutia Ayu

Rabu, 04 Desember 2019 – 12:03 WIB
Glenn Fredly Enggan Bahas Kehamilan Mutia Ayu - JPNN.COM
Glenn Fredly dengan istrinya Mutia Ayu. Foto Instagram

jpnn.com, JAKARTA - Musikus Glenn Fredly enggan membicarakan perihal kehamilan Mutia Ayu. Istrinya itu dikabarkan sudah hamil sejak beberapa pekan lalu.

Saat ditemui di kawasan M Bloc Space, Jakarta Selatan, Selasa (3/12), Glenn Fredly menolak membahas soal kehamilan Mutia Ayu. Dia coba mengalihkan perbincangan dengan awak media.

"Itu nanti aja deh," kata Glenn Fredly.

Pelantun lagu Adu Rayu itu menikah dengan Mutia Ayu pada 19 Agustus 2019 lalu. Mutia Ayu kini dikabarkan tengah hamil anak pertama.

Kabar kehamilan Mutia Ayu sempat diungkapkan Glenn Fredly lewat akun Instagram miliknya. Dia mengunggah foto sang istri mengenakan gaun putih dengan posisi tangan memegang perut.

"Love you both forever," tulis Glenn Fredly saat itu.

Sementara itu, Glenn Fredly saat ini sedang sibuk mempromosikan album terbarunya yang berjudul Romansa ke Masa Depan.

Selain itu dirinya juga dijadwalkan menggelar konser dalam ICEFest 2019 di ICE BSD pada 29 Desember mendatang.(mg3/jpnn)

Glenn Fredly menolak membahas soal kehamilan Mutia Ayu. Dia coba mengalihkan perbincangan dengan awak media.

Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News