Gusur BMW, Honda X-ADV Kini Pimpin Pasar di Italia
jpnn.com, MILAN - Saat ini BMW R 120 GS dikenal sebagai kendaraan adventure paling laris di pasar Italia. Namun kini, BMW harus menerima pil pahit karena penjualannya motor besar (moge) direbut oleh skutik adventure milik produsen Jepang yaitu Honda X-ADV.
Sejak Januari hingga Agustus 2018 penjualan motor tersebut tembus 3.233 unit, unggul tipis 53 unit dibanding BMW R 1200 GS yang hanya terjual 3.180 unit. Demikian dilansir Ride Apart, Kamis (13/9).
Sejak debut awal sebagai motor konsep di ajang EICMA 2016 lalu, Milan, Italia, Honda menyebut motor ini sebagai crossover adventure bike, namun didaftarkan sebagai motor skutik.
Secara desain, Honda X-ADV memiliki bodi yang futuristik dan dibekali beragam fitur canggih dibenamkan berbagai fitur mumpuni seperti ABS, Honda Selectable Torque Control (HSTC), riding mode, instrumen panel full-digital, power outlet dan bagasi luas.
Honda X-ADV memiliki dimensi panjang 2.245 mm, lebar 910 mm dan ketinggian 1.375 kg. Bodinya terlihat bongsor, tapi bobotnya hanya mencapai 238 kg.
Kendati demikian, Honda X-ADV diklaim memiliki kemampuan manuver sangat baik dan bisa melewati berbagai medan dengan lancar.
Urusan jantung pacu, Honda X-ADV dibekali mesin 2-silinder inline SOHC 745 cc liquid cooled. Konfigurasi tersebut disokong sistem pengabutan injeksi dan mampu menyemburkan tenaga sebesar 54 hp dengan torsi maksimum 68 Nm.
Dengan berbagai fitur mutakhir yang tertanam bisa dikatakan bahwa motor skuitik di segmen adventure itu sebagai penguasa baru di pasar Italia. (mg9/jpnn)