Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

H-5, Volume Kendaraan di Tol Palimanan Naik 80 Persen

Jumat, 01 Juli 2016 – 11:01 WIB
H-5, Volume Kendaraan di Tol Palimanan Naik 80 Persen - JPNN.COM
Tol Palimanan. Foto dok JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Peningkatan kendaraan arus mudik sudah terjadi di gerbang Tol Palimanan. Wakil Direktur Utama Lintas Marga Sedaya (LMS) Hudaya Arryanto mengatakan, sejak Rabu (29/6) pukul 06.00 WIB hingga Kamis (30/6) pukul 06.00 WIB, kendaraan sudah mencapai 28.400 per hari.

"Angka ini naik 80 persen dari volume sehari sebelumnya yang masih 15.800 kendaraan per hari. Pada saat normal, volume lalu lintas Tol Cipali dari arah Jakarta yang keluar di GT Palimanan rata-rata sebanyak 12 ribu kendaraan per hari," ujar Hudaya dalam siaran persnya.

Sementara, puncak kepadatan arus mudik di gerbang tol Palimanan diprediksi mencapai 70 ribu kendaraan per hari. Sedangkan, untuk mengantisipasi pertambahan volume lalu lintas di Tol Cipali selama musim mudik 2016, LMS telah memperluas gerbang tol Palimanan dengan menambah jumlah gardu pembayaran.

Dari sebelumnya hanya sebelas gardu menjadi 26 gardu. Disamping itu fasilitas pembayaran elektronik bisa dilayani oleh empat bank. Yakni BCA, Mandiri, BRI, dan BNI.

"Untuk arus mudik tahun ini, diprediksikan puncak kepadatan di gerbang tol Palimanan bisa mencapai 65–70 ribu kendaraan per hari," tutur Hudaya. (chi/jpnn)

 

JAKARTA - Peningkatan kendaraan arus mudik sudah terjadi di gerbang Tol Palimanan. Wakil Direktur Utama Lintas Marga Sedaya (LMS) Hudaya Arryanto

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close