Habib Aboe Beri Catatan Penting, Mulai soal Pembobolan Bank Jatim hingga Narkoba
“Tentunya hal ini harus diperhatikan dengan baik dan dicarikan solusinya,” pesan Habib Aboe.
Hal berikutnya yang menjadi atensi Habib Aboe dan Komisi III DPR ialah adanya 150 hakim di lingkungan peradilan Jatim yang dilaporkan ke Komisi Yudisial (KY).
“Tentu ini menjadi catatan penting untuk PT (Pengadilan Tinggi) Jatim, kenapa sampai sebegitu banyak hakim yang dilaporkan,” katanya.
Terlepas dari berbagai permasalahan yang, kata dia, Habib Aboe dan Komisi III DPR mengapresiasi langkah-langkah baik yang sudah dilakukan mitra kerja.
Dia mencontohkan Polda Jatim yang turut membantu pemerintah dalam menyukseskan program vaksinasi.
Termasuk langkah Polda Jatim yang dipimpin Kapolda Irjen Nico Afinta itu mengerahkan 77 mobil vaksinasi Covid-19.
“Ini adalah langkah yang patut mendapat apresiasi,” pungkas Habib Aboe.
Dalam kunker itu, Komisi III DPR juga menyaksikan kegiatan pelepasan mobil vaksinasi dan bakti sosial kepada masyarakat terdampak Covid-19. (boy/jpnn)