Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Habib Rizieq Bertahan di Luar Negeri, Beginilah Kondisi FPI

Kamis, 12 Oktober 2017 – 20:16 WIB
Habib Rizieq Bertahan di Luar Negeri, Beginilah Kondisi FPI - JPNN.COM
Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) M Rizieq Syihab. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com, JAKARTA - Front Pembela Islam (FPI) mengaku tetap dalam kondisi normal meski kini imam besarnya, M Rizieq Shibah alias Habib Rizieq sudah berbulan-bulan berada di luar negeri. Sampai saat ini, roda organisasi FPI tetap berjalan biasa.

Sejauh ini, Sekretariat Dewan Pimpinan Pusat FPI di Petamburan, Jakarta Pusat, masih tetap berjalan normal. Menurut Juru Bicara FPI Slamet Maarif, kegiatan-kegiatan organisasi yang didirikan Habib Rizieq itu berjalan sesuai rencana

“Tetap jalan, enggak ada yang berubah semua berjalan seperti biasa. Kan ada pengurus DPP," katanya, Kamis (12/10).

Menurutnya, pengurus FPI juga terus berkomunikasi dengan Habib Rizieq. Apalagi kini komunikasi makin mudah karena banyak pilihan fasilitas telekonferensi.

Slamet menambahkan, Habib Rizieq dalam telekonferensi biasa membicarakan kondisi sosial politik terkini. Selain itu, Habib Rizieq juga terus berpesan ke FPI agar aktif.

"Ya, kegiatan rutin majelis taklim harus tetap berjalan. Dan juga pengawalan judicial review Perppu Ormas di Mahkamah Agung," ujar Slamet.

Seperti diketahui, Habib Rizieq telah meninggalkan Indonesia sejak April lalu. Polisi menjerat pria kelahiran 24 Agustus 1965 itu sebagai tersangka kasus chat mesum dengan perempuan bernama Firza Husein.(elf/JPC)

Front Pembela Islam atau FPI tetap beraktivitas seperti dalam kondisi normal meski kini Habib Rizieq berada di luar negeri.

Redaktur & Reporter : Antoni

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close