Haji Lulung Meninggal Dunia, Aldi Taher Berduka
Selasa, 14 Desember 2021 – 22:59 WIB
jpnn.com, JAKARTA - Aktor Aldi Taher turut berduka atas meninggalnya politikus Haji Lulung.
Dia menyampaikan belasungkawa melalui akun miliknya di Instagram.
"Innalillahi wainna ilaihi rajiun. Selamat jalan Pak Haji Lulung," ungkap Aldi Taher, Selasa (14/12).
Mantan suami Dewi Perssik itu lantas mendoakan mendiang Haji Lulung.
"Insyaallah husnulkhatimah, alfatihah," sambung Aldi Taher.
Abraham Lunggana atau yang akrab disapa Haji Lulung itu meninggal dunia dalam usia 62 tahun.
Haji Lulung tutup usia di Rumah Sakit Harapan Kita, Jakarta Barat pada Selasa (14/12) lantaran serangan jantung. (ded/jpnn)