Hanya 10 Menteri asal Luar Jawa
jpnn.com - JAKARTA - Dari 34 anggota Kabinet Kerja yang sudah diumumkan Presiden Jokowi, di Istana Negara, Jakarta, Minggu (26/10), sebagian besar berasal dari wilayah Jawa, baik Jawa Tengah, Jawa Timur, dan Jawa Barat, dan Jakarta.
Tercatat, hanya 10 menteri saja yang berasal dari luar Jawa. Mereka adalah Menteri Bappenas Andrinof Chaniago (Padang), Menteri Pertahanan Ryamizard Ryacudu (Palembang), dan Menteri Hukum dan HAM Yasonna H.Laoly (Nias, Sumut).
Selain itu, Menko Perekonomian Sofyan Djalil (Aceh), Menteri Koperasi dan UMKM Puspayoga (Denpasar, Bali), dan Menteri Perindustrian Saleh Husin (Rote, NTT).
Empat lagi adalah Menteri Perdagangan Rahmat Gobel (Gorontalo), Menteri Pertanian Amran Sulaiman (Bone, Sulsel), Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya (Lampung, kelahiran Jakarta), dan Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Yohana Yambise (Papua). (sam/jpnn)