Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Harap Waspada Saat Melintas di Perlintasan KA!

Rabu, 14 Juni 2017 – 19:48 WIB
Harap Waspada Saat Melintas di Perlintasan KA! - JPNN.COM
Jalur kereta api. Foto dok JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Jenderal Perkeretaapian, Prasetyo Boeditjahjono menyesalkan kecelakaan mobil dengan kereta api di perlintasan KA kemarin yang terjadi di Jalan Kembang Pacar, Kramat, Senen. 

Berdasarkan informasi yang diperoleh, mobil boks dengan penumpang sebanyak dua orang tersebut menerobos pintu perlintasan.

Petugas penjaga pintu perlintasan (JPL) sempat berlari menuju kedatangan kereta untuk memperingatkan masinis KA, tapi kecelakaan tidak bisa dihindari," ujar Prasetyo.

Berkaca pada kejadian tersebut, dijaga atau tidak, Prasetyo mengingatkan agar pengguna jalan raya diharapkan lebih waspada saat melewati perlintasan kereta api.

"Khususnya pada saat mudik Lebaran, di saat frekuensi KA paling tinggi. Karena sepanjang jalur mudik, baik lintas utara maupun lintas selatan Jawa, akan banyak perlintasan KA. Patuhi rambu dan marka jalan. Tertib berlalu lintas kunci utama. Dan jangan lupa, kondisi pengemudi harus prima," tandas Prasetyo.

Sebagai bentuk kepedulian peningkatan keselamatan selama masa Angkutan Lebaran 2017, akan dipasang spanduk-spanduk himbauan kepada pengemudi jalan raya pada perlintasan KA di Pulau Jawa dan Pulau Sumatera.(chi/jpnn)

Direktur Jenderal Perkeretaapian, Prasetyo Boeditjahjono menyesalkan kecelakaan mobil dengan kereta api di perlintasan KA kemarin yang terjadi di

Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close