Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Harga di Luar Jawa Kurang Terkendali, Inflasi Juli Tinggi

Selasa, 04 Agustus 2015 – 04:28 WIB
Harga di Luar Jawa Kurang Terkendali, Inflasi Juli Tinggi - JPNN.COM
Foto/ilustrasi: Jawa Pos

jpnn.com - JAKARTA – Prediksi pemerintah untuk mengerem laju inflasi pada Juli lalu ternyata meleset. Semula, pemerintah memerkirakan inflasi bulan lalu bakal terendah selama lima tahun terakhir.

Namun, berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS), inflasi Juli hampir menyentuh level 1 persen, yakni 0,93 persen. Menurut Kepala BPS Suryamin, inflasi bulan lalu dipengaruhi oleh kelompok transportasi, komunikasi, dan jasa keuangan. Sektor transportasi ini mengalami inflasi, 1,74 persen dengan andil 0,35 persen terhadal inflasi Juli karena, adanya momen Lebaran.

Suryamin menjelaskan, inflasi Juli relatif lebih rendah dibanding beberapa tahun terakhir. Bahkan, besarannya hampir sama dengan bulan yang sama tahun lalu. Dia menguraikan, pada 2012, inflasi Juli, 0,7 persen, 2011, 0,67 persen, dan, 2010 inflasi Juli tercatat 1,57 persen.

“Inflasi Juli 2015 adalah 0,93 persen, ini persis sama dengan Juli tahun lalu. Tapi, komposisi atau penyebabnya agak berbeda, dan pengaruh inflasi cukup tinggi dari transportasi atau angkutan karena, arus mudik Lebaran dan arus balik,” kata Suryamin.

Untuk inflasi tahun kalender Juli 2015 adalah 1,9 persen, sedangkan inflasi tahunan (year on year) tercatat 7,26 persen. Inflasi komponen inti pada Juli (month to month) sebesar 0,34 persen, sedangkan inflasi inti secara tahunan (year on year) 4,86 persen.

Sementara itu, dari 82 kota IHK, 80 di antaranya mengalami inflasi dan dua kota mengalami deflasi. Inflasi tertinggi di Pangkal Pinang (3,18 persen)  dan terendah di Pematang Siantar (0,06 persen). Untuk deflasi tertinggi di Merauke (-0,6 persen).

"Di Pulau Jawa rata-rata inflasinya di bawah satu persen, artinya pengendalian harga di Jawa ini cukup bagus di seluruh kota. Sedangkan di luar Jawa masih 50-50. Artinya di luar pulau Jawa ini masih perlu ditingkatkan pengendalian harganya,” ujarnya.(jawapos)

JAKARTA – Prediksi pemerintah untuk mengerem laju inflasi pada Juli lalu ternyata meleset. Semula, pemerintah memerkirakan inflasi bulan lalu

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News