Hati-hati, Atletico! Masih Ada 90 Menit Lagi
jpnn.com, MADRID - Atletico Madrid bakal menjadi tuan rumah buat Bayer Leverkusen, dalam leg kedua 16 Besar Liga Champions di Estadio Vicente Calderon, Kamis (16/3) dini hari WIB nanti.
Jika tak ada keajaiban, Atletico akan menggelar pesta, karena mereka sudah mengantongi kemenangan 4-2 di kandang Leverkusen pada leg pertama.
"Saya selalu menekankan kepada pemain, hormati seragam yang kalian pakai, di mana pun kompetisinya. Kami ingin memberikan kinerja terbaik dengan gaya kami bermain," kata pelatih Atletico, Diego Simeone di laman UEFA.
Pria asal Argentina itu bahkan mengaku, mewaspadai kebangkitan Leverkusen. "Kami punya lawan yang baik dalam serangan. Saya yakin ini akan menjadi pertandingan yang sulit buat kami," tutur Simeone.
Atletico memang masih pantas waspada. Datang sebagai tamu yang mencari tiga gol, Leverkusen bisa dipastikan tampil tanpa beban dan hanya memikirkan bagaimana mereka enjoy dan menciptakan gol.
"Kami tahu ini akan sulit. Atletico adalah tim yang tahu bagaimana menjadi kuat," kata pelatih Leverkusen, Tayfun Korkut.
"Namun kami juga sadar, faktanya masih ada 90 menit lagi di depan kami. Kami tinggal masuk ke permainan, bekerja keras dan saya pikir kami masih bisa melakukan itu," tandas Korkut. (adk/jpnn)