Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Heboh.. Nelayan Temukan Ikan Raksasa Seberat 1 Ton

Rabu, 29 April 2015 – 02:40 WIB
Heboh.. Nelayan Temukan Ikan Raksasa Seberat 1 Ton - JPNN.COM

jpnn.com - PALU - Nelayan di kampung Lere Kecamatan Palu Barat kembali menemukan ikan berukuran raksasa di laut lepas teluk Palu, Selasa kemarin (28/4). Penemuan itu sontak menggegerkan warga sekitar.

Setelah ditelusuri, ikan Pogo nama lokal jenis ikan mola-mola tersebut pertama kali ditemukan nelayan bernama Agus sekitar jam 07.00 pagi. Saat itu, seperti biasanya para nelayan sedang mencari ikan di laut. Tapi, tanpa disengaja ikan tersebut masuk di jala nelayan.

“Bale pogo (ikan mola-mola, red) ini masuk di jalan saya, saya sempat ditarik tapi untungnya teman-teman nelayan yang lain datang membantu,” ucap Agus kepada Radar Sulteng (JPNN Group).

Agus mengaku bahwa penemuan ikan tersebut adalah untuk yang kedua kalinya. “Tahun lalu saya juga dapat ikan yang sama, tapi ukurannya lebih besar ini,” tambah Agus.

Sementara, nelayan lainnya Darusman menambahkan, berdasarkan pengalaman para nelayan di kampung Lere, ikan pogo yang berbentuk aneh itu biasanya muncul di teluk palu ketika air sedang keruh seperti saat ini. “Tahun lalu, kalau tidak salah di bula Februari juga muncul ikan pogo bebentuk besar ini juga. Tapi yang ini sepertinya lebih besar,” ujar Darusman.

Setelah diukur menggunakan tangan, ikan tersebut memiliki panjang sekitar 1,7 meter dan lebar 1 meter. Para nelayan memperkirakan bahwa beratnya akan mencapai 1 ton lebih. (egi/cr1)

PALU - Nelayan di kampung Lere Kecamatan Palu Barat kembali menemukan ikan berukuran raksasa di laut lepas teluk Palu, Selasa kemarin (28/4). Penemuan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News