Hii.... 700 Ribu Warga Bali Beol Sembarangan
jpnn.com - DENPASAR - Ironi! Di tengah gemerlap pariwisata Bali, ternyata masih banyak warga Bali hidup dengan tidak sehat. Dinas Kesehatan Bali mengakui masih ada 700 ribu warga Bali yang tidak memiliki akses terhadap jamban.
"Warga Bali yang memiliki akses terhadap jamban sebenar 82 persen. Artinya masih ada 18 persen yang belum memiliki akses," kata Kadiskes Bali dr Ketut Suarjaya di sela rapat koordinasi desa siaga kesehatan di Hotel All Seasons, Denpasar kemarin (15/9).
Suarjaya mengatakan, jumlah penduduk Bali saat ini mencapai 4,1 juta. Dengan demikian, 18 persen dari jumlah penduduk Bali itu mencapai 700 ribu. "Memang masih tinggi masyarakat kita yang buang air besar sembarangan," katanya.
Mereka biasanya beol di sungai, pekarangan, kebun, dan sawah. Hal itu terjadi di seluruh Bali.
Namun terbesar ada di daerah Karangasem, Buleleng, Bangli. (yor/rid/mas)