Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Imbang Lawan Perseru, Kans Barito Tembus 3 Besar Makin Berat

Sabtu, 20 Oktober 2018 – 10:54 WIB
Imbang Lawan Perseru, Kans Barito Tembus 3 Besar Makin Berat - JPNN.COM
Barito Putra ditahan imbang Perseru 0-0 di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Jumat malam. Foto: liga-indonesia.id

jpnn.com, BANJARMASIN - Target Barito Putera untuk menembus persaingan tiga besar liga 1 2018 kansnya semakin berat.

Hasil imbang tanpa gol melawan Perseru Serui dalam laga pertandingan di Stadion 17 Mei, Banjarmasin, Jumat (19/10) malam membuat Laskar Antasari menjauh dari harapan.

Barito Putera sampai hari ini masih tertahan di papan tengah klasemen Liga 1 2018. Rizky Pora dkk mengoleksi 37 poin dari 26 laga, hasil dari sembilan kali menang, sepuluh imbang, dan tujuh kali kalah.

Sebaliknya buat Perseru, hasil imbang ini walaupun hanya satu poin, cukup berguna dalam usaha keluar dari zona degradasi. Saat ini Perseru masih ada di zona merah. Tapi setidaknya selisih poin dengan tim di atasnya relatif rapat.

Barito membutuhkan mengejar defisit lima poin, apabila ingin menembus tiga besar. Mereka harus bisa mencapai angka 42 menyamai peringkat ketiga,

Sementara, Perseru butuh tambahan satu poin lagi agar menyamai perolehan peringkat 15, Mitra Kukar dengan 29 poin.

Pertandingan antara Barito Putera melawan Perseru sendiri berlangsung dengan sangat ketat. Tensi pertandingan juga cukup tinggi dan menjurus kasar sehingga pemain Perseru, Silvio Escobar, sampai dikartu merah menit ke-58. (dkk/jpnn)

Target Barito Putera untuk menembus persaingan tiga besar liga 1 2018 kansnya semakin berat.

Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News