Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Imbangi Atalanta, Roma Pimpin Klasemen Sementara

Senin, 02 Desember 2013 – 01:26 WIB
Imbangi Atalanta, Roma Pimpin Klasemen Sementara - JPNN.COM

jpnn.com - BERGAMO — AS Roma gagal meraih kemenangan saat bertandang ke Bergamo, markas Atalanta, Minggu (1/12) malam WIB. Bahkan Francesco Totti dan kawan-kawan nyaris dipermalukan oleh tuan rumah dalam laga yang berlangsung di Stadio Atleti Azzurri d'Italia.

Dalam laga tersebut, Roma hampir saja pulang dengan tangan kosong setelah tertinggal 1-0 hingga menit ke 89. Beruntung gol telat Kevin Strootman pada menit ke-90 menyelamatkan muka skuat berjuluk Srigala Roma itu. Dengan tambahan satu poin tersebut Roma berhasil merebut kembali puncak klasemen sementara Liga Italia Serie A yang dicuri Juventus pekan lalu.

Sebenarnya Roma memliki  poin 34 dari 14 laga yang telah mereka jalani. Artinya angka tersebut sama dengan raihan Juventus yang baru menjalani 13 laga.

Namun, Roma sementara ini lebih berhak duduk di tempat teratas karena unggul dalam produktifitas. Sejauh ini Roma baru kebobolan empat kali dan memasukkan 27 gol. Sedangkan Juventus mencetak 28 gol dan kebobolan  10 kali.

Namun demikian posisi Roma di puncak klasemen sementara masih sangat rawan. Pasalnya usai laga ini Juventus  menjamu Udinese di Turin. Artinya jika dalam laga tersebut Si Nyonya Tua —julukan Juve— berhasil menang atau setidaknya bermain imbang, posisi pertama klasemen  sementara  akan kembali mereka kuasai lagi.(zul/jpnn)

BERGAMO — AS Roma gagal meraih kemenangan saat bertandang ke Bergamo, markas Atalanta, Minggu (1/12) malam WIB. Bahkan Francesco Totti dan

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close