Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini Alasan KPK Keberatan Dengan Pansel Pimpinan KPK

Senin, 25 Agustus 2014 – 15:58 WIB
Ini Alasan KPK Keberatan Dengan Pansel Pimpinan KPK - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak setuju adanya panitia seleksi (pansel) pimpinan KPK untuk mencari pengganti Busyro Muqoddas yang akan berakhir masa tugasnya pada Desember 2014 mendatang. Soal ketidaksetujuan itu sudah disampaikan ke Sekretariat Negara.

Wakil Ketua KPK, Bambang Widjojanto menyatakan, ada beberapa alasan yang menyebabkan KPK keberatan dengan pansel. Salah satunya adalah menghabiskan uang.

"Alasannya ada tiga yaitu ngabis-ngabisin duit, kalau cuma setahun kami sangguplah empat pimpinan itu," kata Bambang, Senin (25/8).

Dia menjelaskan, hubungan batin juga menjadi alasan KPK tidak setuju adanya pansel. Menurut Bambang, apabila ada orang baru yang menjadi komisioner KPK menggantikan Busyro bisa mengganggu ritme lembaga antikorupsi itu dalam proses pengusutan kasus.

"Jadi orang yang tiba-tiba masuk begitu, pasti perlu waktu dan lain-lain pasti mengganggu ritme itu," tandas Bambang. (gil/jpnn)

JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak setuju adanya panitia seleksi (pansel) pimpinan KPK untuk mencari pengganti Busyro Muqoddas yang

Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News