Inter Harus Meradang untuk Menang
jpnn.com - MILAN - Kemenangan masih menjadi barang yang sangat mahal bagi Inter Milan. Sejak pergantian tahun, tim berjuluk Nerazzurri itu belum sekalipun mengecap kemenangan. Kini, Inter akan mencoba mematahkan catatan buruk itu ketika bertandang ke markas Genoa, Minggu (19/1).
Masalahnya, performa Inter di laga tandang sangat buruk. La Beneamata -julukan lain Inter- belum pernah menang sejak 3 November 2013 lalu. Karena itu, pelatih Inter, Walter Mazzarri meminta anak asuhnya tampil beda.
“Ketika Anda sejatinya tak layak kalah, itu seperti Anda berhak mendapatkan sesuatu namun akhirnya gagal. Kami harus menggunakan kemarahan untuk memetik kemenangan,” terang Mazzarri di laman Inter Channel, Minggu (19/1).
Mantan pelatih Napoli itu juga meminta Esteban Cambiasso dkk belajar dari performa buruk pada laga sebelumnya. Menurut Mazzarri, Inter sejatinya tak perlu menelan kekalahan dalam beberapa laga.
Namun, Inter juga mesti waspada terhadap kinerja wasit. Dalam beberapa pertandingan, Inter memang sering dirugikan pengadil lapangan. Hingga kini Inter bahkan belum sekalipun mendapatkan penalti.
“Secara umum, saya pikir kami menjalani musim yang bagus pada paruh pertama. Hasil imbang melawan Sampdoria dan Parma sangat adil karena kami tak bermain bagus. Namun, dalam laga lainnya, kami seharusnya menang,” tegas Mazzarri.(jos/jpnn)