Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Inter Milan Minta Diskon Soal Harga Lorenzo Insigne

Senin, 16 Agustus 2021 – 03:25 WIB
Inter Milan Minta Diskon Soal Harga Lorenzo Insigne - JPNN.COM
Winger Lincah Timnas Italia Lorenzo Insigne saat berseragam Napoli. Foto: Titter @UEFA

jpnn.com, MILAN - Inter Milan masih mengejar tanda tangan bintang Napoli Lorenzo Insigne demi memperdalam skuadnya di musim panas ini.

Kontrak kapten Partenopei -julukan Napoli- itu berakhir pada Juni 2022 dan kemungkinan perpanjangan tampaknya sangat tipis karena Insigne menginginkan kenaikan gaji, sementara pihak klub belum memberi lampu hijau.

Menurut berbagai sumber, Inter Milan siap untuk menampung pemain internasional Italia itu andai ia memilih cabut dari Naples.

Sky Sport Italia mengatakan, Nerazzurri sedang merayu Napoli agar mau menurunkan harga Insigne yang mencapai 25-30 juta euro.

Inter berpandangan harga tersebut terlalu mahal untuk pemain yang sudah memasuki usia kepala tiga, di mana Insigne genap berusia 30 tahun di musim ini.

Mereka coba menegosiasikannya hingga 20 juta euro atau bahkan di bawahnya.

Insigne yang baru saja memenangi EURO 2020 bersama Italia, di musim lalu mampu menyumbangkan 19 gol dan 11 assist dalam 48 pertandingan kompetitif untuk Napoli.

Selain Insigne, Inter juga mengarahkan radarnya ke bintang Lazio, Joaquin Correa, yang harganya lebih mahal dari Insigne, yakni diangka 35-40 juta euro. Namun, usia Correa masih cukup muda, 27 tahun.(footballitalia/mcr15/jpnn)

Inter Milan masih berburu pemain jelang kompetisi Serie A dimulai. Pasalnya mereka sudah ditinggal dua pemain pentingnya, yaitu Achraf Hakimi dan Romelu Lukaku.

Redaktur & Reporter : Dhiya Muhammad El-Labib

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA